Pemain yang pernah memperkuat ac milan dan juventus


Pemain yang pernah memperkuat ac milan dan juventus

Meskipun menjadi musuh bebuyutan, namun untuk urusan transfer antar pemain, antara juventus dan ac milan memang terkenal dekat. Ada banyak pemain yang pernah memperkuat kedua tim yang notabene adalah musuh abadi.

Hubungan yang harmonis di luar lapangan ini tak terlepas dari peranan para petinggi kedua klub dalam lobi melobi pemain. Nah berikut beberapa pemain yang pernah memperkuat kedua klub ( ac milan dan juventus ) 


1. Roberto baggio
Publik italia pasti sudah hapal dengan sosok yang satu ini, pemain legenda juventus ini memang dulunya adalah playmaker yang paling ditakuti di italia dan dunia. Bahkan peran yang hebat di juventus, membuatnya menjadi pemain terbaik dunia. 

Pada musim 1995 - 1996, baggio pindah ke milan, baggio merasa tersisih dengan seorang bintang muda juventus yaitu alessandro del piero. Demi melanjutkan karier, baggio berlabuh ke ac milan, selama dua musim di milan, baggio tampil di serie a sebanyak 51 kali dan mencetak 12 gol.

2. Fillipo Inzaghi
Penyerang yang dulunya adalah ikon juventus ini memutuskan hijrah ke milan pada musim 2001 - 2002. Pemain yang masa jayanya di juve dahulu, berduet dengan del piero ini memutuskan hijrah karena sudah tidak betah di juventus. 

Fillipo inzaghi adalah tipikal striker murni serta memiliki insting mencetak gol yang tinggi. Selama karier di juventus, inzaghi bermain sebanyak 120 kali dan mencetak 57 gol. Dan selama karir di milan inzaghi bermain sebanyak 202 kali dan mencetak 73 gol.

3. Edgar Davids
Gelandang timnas belanda ini pernah memperkuat ac milan pada musim 96 / 97 ini dulunya bermain untuk ajax amsterdam. Karena kurang mendapat jatah bermain, pada musim 97 / 98, davids memutuskan untuk pindah ke juventus.

Selama 7 musim membela juventus, banyak gelar yang diraih oleh davids. Kecermelangan ini berimbas ke timnas belanda, dimana davids berhasil membawa belanda ke semifinal piala dunia 98 sebelum kalah dengan brasil.

4. Christian Abbiati
Abbiati adalah kiper yang pernah memperkuat dua klub tersebut. Abbiati memperkuat ac milan pada musim 98 dan dipinjamkan ke juventus pada musim 2005 - 2006 kala buffon mengalami cedera. Bersama juventus, abbiati merasakan gelar liga italia sebelum akhirnya dicabut oleh FIGC.

5. Zlatan Ibrahimovic
Pemain asal swedia ini sebelum berlabuh ke psg dulunya adalah pemain ac milan, ibra adalah striker jangkung dengan kualitas tingkat dunia. Striker yang memulai karir di malmo ini pernah memperkuat juventus pada musim 2004 - 2006 dan bermain sebanyak 70 partai dan mencetak 23 gol.

Ibra adalah sosok yang ditakuti para bek, karena body tinggi serta tendangan yang sangt keras ini adalah kunci kehebatan ibra. Namun pemain ini memiliki sisi negativ, yaitu sering keluar malam dan sering emosi. Namun saat di juventus, doi menjadi penurut, ini karena faktor alex del piero.

6. Andrea Pirlo
Siapa yang tak kenal dengan pemain yang satu ini, gelandang terhebat sepanjang masa serta pemain dengan tendangan bebas terbaik dunia. Andrea pirlo adalah perpaduan antara rui costa dan patrick vieira. Pemain dengan skil tinggi serta akurasi tinggi dalam memberi umpan ini, bermain untuk ac milan pada 2001 - 2011 dan bermain sebanyak 284 partai dan mencetak gol sebanyak 32 gol.

Pada 2011 pirlo pindah ke juventus, dimana di juventus ia bisa memenangkan 4 gelar liga italia berturut turut. Pirlo adalah gelandang kualitas yang sangat disegani di italia dan seluruh dunia. Pirlo mampu merubah hasil dengan akurasi umpan dan tendangan.

Sosok pirlo inilah yang mampu mengatur ritme permainan juve dalam 4 musim terakhir ini sebelum akhirnya hijrah ke new york. Pirlo adalah gelandang terbaik dunia dan tak akan pernah tergantikan.

Nah semoga apa yang tim bagi ini dapat menambah pengetahuan sobat faster86.com dan tentunya juventini. 
Forza juve,,,,,,,finno alla finne....
Tag : SEPAK BOLA
Back To Top