Cara Mengendalikan Emosi Pada Anak

FASTER86.COM - Cara Mengendalikan Emosi Pada Anak Memiliki anak yang memiliki kecerdasan emosi yang  baik adalah dambaan bagi setiap orang tua, kecerdasan emosi adalh dimana anak bisa mengendalikan emosinya sehingga dia bisa berbuat dengan penuh arif dan bijaksana. Anak yang memiliki kepribadian yang arif dan bijaksana akan membuat suasana jadi lebih tentram, menyenangkan dan lebih indah. Namun dalam menciptakan anak yang memiliki budi pekerti serta sikap yang arif dan bijaksana ini butuh proses dan butuh penanganan yang lebih teliti.

Salah satu hal yang bisa membuat anak menjadi arif adalah kemampuan anak dalam mengendalikan kecerdasan emosi atau dalam bahasa intelektualnya adalah " emotional question "  Ada beberapa hal yang bisa mempengaruhi kecerdasan emosi pada anak, berikut beberapa hal yang dapat membuat kecerdasan emosi seorang anak menjadi lebih baik :

1. Hati yang selalu gembira 
Hati yang selalu gembira adalah kunci bagi setiap manusia, bahkan bukan saja anak kecil, orang tua yang memiliki hati gembira jarang terkena darah tinggi atau gampang emosi. Orang atau anak kecil yang jarang di buat kecewa akan membentuk anak yang memiliki kecerdasan emosi yang baik.


2. Jangan terlalu sering memarahi anak
Jika kamu ingin memiliki anak yang memiliki kecerdasan emosi yang bagus, maka jangan pernah memarahi anak, memarahi boleh, tetapi jangan sedikit sedkit dimarahi. Kenapa ? Karena anak yang sering dimarahi akan membuat emosinya jadi labil dan sering marah marah sendiri. Anak yang baik akan tercipta dari kebiasaan yang baik pula.

3. Biasakan hidup tertib
Membiasakan diri hidup tertib akan menciptakan anak yang memiliki kepribadian serta tingkat emosi yang baik, kenapa ? Karena anak yang tertib dalam keseharianya akan membentuk karakter anak yang disiplin dan selalu mengutamakan hal hal yang lebih utama. Anak yang berkepribadian tertib ini akan membentuk emosi yang stabil dan bisa dikendalikan.

4. Berilah contoh yang baik
Memberi contoh perbuatan yang baik kepada anak kita akan membentuk karakter serta kepribadian anak, dengan kita memberikan contoh perilaku serta sikap kita yang baik, tunjukkan kepada anak kita bahwa keteladanan kita adalah kunci dalam membentuk karakter anak. 

Nah 4 hal tersebut jika kita terapkan kepada anak anak kita, maka niscaya memiliki anak yang memiliki kepribadian yang baik dapat terbentuk. Selain itu, pengaruh teman juga sangat berpengaruh, maka sebagai orang tua kita juga harus tahu dengan siapa saja anak kita bergaul, mengetahui tanpa harus membatasi. Jika dirasa teman anak kita kurang baik, maka anak kita beritahu, dan kita ingatkan. Semoga apa yang kami sampaikan ini dapat menambah pengetahuan anda sebagai orang tua dan calon orang tua.

Back To Top