Masih Ingat Dengan Kata Kata Kasino Warkop DKI

FASTER86.COM - Masih Ingat Dengan Kata Kata Kasino Warkop DKI Warkop DKI, adalah singkatan dari Warung Kopi, Dono Kasino Indro. Trio yang begitu melegenda dan sangat menghibur di era 80 dan 90an. Trio inilah yang selalu menghiasi masa kanak kanak dulu. Film filmnya mampu membuat pemirsanya terpingkal pingkal dan menahan pipis. 

Sungguh luar biasa dan sangat super sekali, itu ungkapan yang bisa melambangkan bagaimana kekompakan trio ini, dan ketika masih kecil dulu, ada satu kata kata yang sangat melegenda dari salah satu personilnya, yaitu almarhum Kasino.


Jika kita melihat secara fisik dan intelektualnya, memang kasino ini dinilai paling pintar dan paling ganteng. Peran peran yang ia perankan pun selalu menjadi atasan, bosa ataupun orang yang memiliki kepemimpinan.

Nah tentu kalian masih ingat dengan ucapan Kasino yang begitu melegenda ? Yap mungkin ingat ingat lupa , atau lupa lupa ingat ya. 

" Dasar monyet bau, kadal bintit, muka gepeng, kecoa bunting, babi ngepet, dinosaurus, brontosaurus, kirik " 

Nah kalimat diatas adalah petikan kata kata yang begitu melegenda dari Kasino di film dongkrak antik. Film yang dirilis pada tahun 1982 ini dulu begitu ngehits dan menjadi yang terbaik di tahunya. 

Kepintaran Kasino dalam memerankan setiap peranya di film, membuatnya menjadi bintang film dengan popularitas paling tinggi di tahun tersebut. Bersama Indro dan Dono, trio ini mampu menorehkan tinta emas dan apa yang setiap dilakukan di film, akan menjadi trendsetter di tahun tersebut. 

Nah buat kamu yang rindu ucapan Om Kasino di Film dongkrak antik, berikut video saat Kasino mengatakan kadal bintit : 


Nah bagaimana ingat kan masa masa kanak kanak kita, dimana film warkop dki ini begitu melegenda dan begitu di sukai di era 80 dan 90an.

Buat anda yang kangen dengan akting warkop dki, bisa melihat film warkop DKI Reborn, memang pemeranya para pemain baru, Tora Sudiro sebagai Indro, Vino G Bastian sebagai kasino dan Abimana sebagai Dono. Semoga terhibur ya. 

Tag : IPTEK
Back To Top